Tips Leveling Mega Digimon Master |
Tempat Leveling
Langkah awal setelah kita membuat ID DMO dan melakukan login adalah memilih tamer dan digimon starter. Anda diberikan empat pilihan tamer sekaligus digimon starter. Setiap tamer dan digimon memiliki status yang berbeda, seperti contoh tamer Yoshino Fujieda yang memiliki status DS yang tinggi namun lemah pada serangan. Begitu juga dengan Agumon yang unggul dalam hal serangan namun lemah pada kecepatan menyerang (attack speed).
Begitu juga dengan cara levelingnya, setiap digimon mempunyai tempat leveling yang berbeda. Berikut ini merupakan tabel tutorial leveling dari Rookie sampai Mega.
Digimon Data | Digimon Vaksin | Digimon Virus | |
---|---|---|---|
1-7 | Semua digimon liar di "Wood Bench Park" | Semua digimon liar di "Wood Bench Park" | Semua digimon liar di "Wood Bench Park" |
8-12 | Armadilomon / Digmon di "Western Village" | Woodmon di "Western Village" | Togemon / Candlemon di "Western Village" |
12-15 | Birdramon / Leomon di "Western Outskrit" | Flymon / Dokugumon di "Western Outskrit" | Kiwimon di "Western Outskrit" |
15-20 | Piyomon di "Wilderness Area" | Goblimon di "Wilderness Area" | Boarmon di "Wilderness Area" |
20-24 | Sabidramon di "Wilderness Area" | Stingmon / Devimon di "Wilderness Area" | Wizardmon di "Wind Valley" |
24-27 | Garurumon / Gladimon di "Wind Valley" | IceDevimon di "Wind Valley" | Wizardmon di "Wind Valley" |
27-30 | Ceberusmon / Gatomon / Monzaemon di "Digimon Farm" | WaruMonzaemon di "Digimon Farm" | Blossomon di "Digimon Farm" |
30-34 | Metal Greymon / Panjyamon / Garudamon di "Ruin Historic" | Megadramon di "Ruin Historic" | Aquilamon di "Ruin Historic" |
34-41 | Vikaralamon di "Oil 3" | Neodevimon / Sangloupmon di "Oil 3" | Saberleomon di "Oil 3" |
Tabel diatas dapat menjadi acuan untuk leveling digimon dari level satu sampai level 4. Tidak hanya untuk digimon starter saja, namun untuk semua digimon.
Yokohama Village |
Perlengkapan Leveling
Ada barang yang harus dibawa ketika kita pergi leveling, berikut ini perlangkapan yang wajib Anda bawa :
- Pill Energy : Untuk memulihkan fatigue tamer.
- Digi Soul Recovery : Untuk mengisi digi soul (ds) tamer dan digimon.
- DS Disk : Untuk mengisi ds digimon ketika digimon menyerang.
- Food : Untuk memulihkan health point (hp) digimon.
- HP Disk : Untuk memulihkan health point (hp) ketika digimon menyerang.
Saya sarankan bawalah kelima item tersebut, apabila Anda tidak cukup bits untuk membeli semuanya cukup membawa Digi soul recovery, food dan HP Disk secukupnya.
Vending Machine Digimon Master Online |
Tidak Bisa Memasuki Map
Beberapa map seperti map oil membutuhkan persyaratan level tamer agar Anda bisa memasukinya. Biasanya hal ini terjadi jika Anda hanya memiliki digimon starter saja. Adapun cara menaikan level tamer ketika Anda hanya memiliki digimon starter adalah dengan menetaskan digimon baru kemudian mulailah leveling dengan digimon Anda yang baru.
Terima kasih telah membaca artikel ini. Ikuti perkembangan UPDATE artikel di Guide4gamers Blog dengan follow:
Terima kasih telah membaca artikel ini. Ikuti perkembangan UPDATE artikel di Guide4gamers Blog dengan follow:
Follow @guide4g
Bubuhkan komentar yang bermutu dan bukan SPAM
Bubuhkan komentar yang bermutu dan bukan SPAM
bro posting yang dari lv 41 - bm nya dong .. ditunggu ya :D
ReplyDelete@kay : Siap bro ^^ ini vakum lama di dunia blog dan sekarang mau posting lagi soal DMO hehehee
Delete